ROBERT ADHI KUSUMAPUTRA

Manchester United akan bertandang ke Stadion King Power, kandang Leicester City, Sabtu (16/10/2021) malam WIB dan menargetkan meraih tiga poin, untuk menjaga asa tetap di jalur perebutan juara Liga Premier musim 2021/2022. Kemenangan atas Leicester akan membawa The Red Devils ke posisi puncak —meski tergantung hasil pertandingan lainnya. Sebaliknya jika kalah, MU akan melorot ke posisi ke-9 setelah menjalani delapan pertandingan. 

Sampai pekan ketujuh, MU berada di posisi keempat klasemen Liga Premier dengan 14 poin dari tujuh pertandingan, dua poin di bawah Chelsea, pemuncak klasemen. MU kecewa dengan hasil pertandingan terakhir vs Everton —sebelum jeda internasional, yang berakhir imbang 1-1. 

Adapun Leicester City baru menang dua kali dari tujuh pertandingan, dan tidak mendapatkan tiga poin dalam empat pertandingan terakhir mereka sejak akhir Agustus lalu.

Marcus Rashford saat berlatih di Carrington. Sumber foto: ManUtd.com

Rashford Siap, Varane dan Maguire Absen 

Kondisi Marcus Rashford makin membaik setelah menjalani masa pemulihan pasca-cedera bahu. Tahun lalu merupakan musim yang panjang bagi Rashford setelah mengalami cedera pada akhir September 2020. Rashford  yang beristirahat sejak final Liga Europa Mei 2021 lalu, kini merasa kondisi fisik dan mentalnya semakin baik.  Pemain berusia 23 tahun ini menyatakan siap bergabung dengan tim Manchester United. 

Sementara pemain sayap asal Pantai Gading, Amad, mulai berlatih kembali. 

Jadon Sancho, Bruno Fernandes, Cristiano Ronaldo, Paul Pogba yang selama jeda internasional, membela tim nasional negara masing-masing, siap memakai jersey Manchester United. Demikina pula Mason Greenwood, Anthony Martial, dan Jesse Lingard.

 

Bek tengah Raphael Varane bakal absen beberapa pekan setelah mengalami cedera otot pangkal paha di final Nations League UEFA. Varane yang masihg menjalani rehabilitasi ini bakal absen memperkuat MU selama beberapa pekan ke depan. Ini berarti Raphael Varane kemungkinan besar tidak bisa bermain bersama MU sampai 6 November mendatang, saat berhadapan dengan bertandang ke Leicester, menjamu Atalanta dan Liverpool, bertandang ke kandang Spurs dan Atalanta, dan menjamu Manchester City. Varane baru bisa pulih setelah jeda internasional, ketika MU menghadapi Watford 20 November mendatang. 

Bek tengah ini ditarik ke luar lapangan pada paruh pertama pertandingan Perancis vs Spanyol di Stadion San Siro, Milan, Italia. Final Nations League dimenangkan Les Bleus 2-1 dan ini menandai trofi terbaru dalam karier Varane yang berkilau dengan berbagai trofi. Paul Pogba dan Anthony Martial yang juga pemain ManUnited, sama-sama bagian dari tim nasional Perancis yang meraih juara Nations League 2021. 

Kapten MU Harry Maguire yang cedera saat MU menjamu Aston Villa 25 September lalu, melewatkan dua pertandingan vs Villareal dan Everton. 

MU juga tampaknya tidak diperkuat Fred di lini tengah karena pemain Brasil itu Jumat (15/10/2021) pagi WIB masih membela tim Brasil — yang menghadapi Uruguay, di mana Edinson Cavani juga akan membela tim sesama Amerika Latin dalam babak kualfikasi CONMEBOL. Dalam pertandingan tersebut, Brasil menang 4-1. Tampaknya Fred maupun Cavani belum memungkinkan kembali membela MU akhir pekan ini. 

Kabar dari Kubu Leicester

Bek Leicester City yang juga mantan pemain Manchester United, Jonny Evans yang cedera lutut dan bek tengah Wesley Fofana yang cedera pergelangan kaki masih absen dalam pertandingan akhir pekan ini. Jonny Evans terpaksa mengundurkan diri dari skuad Irlandia Utara akibat cedera kaki. Namun manajer tim Irlandia Utara, Ian Baraclough mengungkapkan, Evans akan kembali ke Leicester untuk berlatih.

Gelandang asal Nigeria, Winfred Ndidi, mengalami cedera paha ketika Leicester bermain imbang 2-2 vs Burnley, 25 September lalu. Manajer Leicester City, Brendan Rodgers mengatakan Ndidi akan absen selama empat minggu sampai lima minggu. Ini berarti dia tidak dapat memperkuat The Foxes saat menjamu Manchester United.

Sementara itu Kelechi Iheanacho yang sempat mengalami cedera ringan saat membela tim Nigeria Kamis lalu, kembali berlatih bersama Leicester. 

Pertandingan Leicester vs Manchester United akan dipimpin wasit Craig Pawson, dibantu asisten Lee Betts, Dan Robathan, dan ofisial keempat Andy Madley, sedangkan VAR Darren England dan asisten VAR Eddie Smart.