ROBERT ADHI KSP

Agustus ini, musim 2021/2022 bergulir, dan bintang-bintang sepakbola di klub-klub Eropa mulai mempertunjukkan kepiawaian mereka. Bagaimana kita bisa menikmati laga-laga sepakbola dengan mudah di era digital ini? Tanpa perlu duduk di depan TV, kini kita bisa menikmati berbagai pertandingan sepakbola dari ponsel cerdas, laptop/komputer personal, dan tablet (iPad/Tab) sepanjang terhubung dengan akses internet.

Namun di era globalisasi yang penuh persaingan ini, pencinta bola harus berlangganan beberapa aplikasi agar dapat menikmati liga-liga sepakbola unggulan. Misalnya saya pencinta Manchester United harus berlangganan Mola TV dan Vidio agar dapat menonton ManUnited berlaga di Liga Premier dan Liga Champions.

Kita juga bisa berlangganan beIn Sports untuk bisa menyaksikan laga Liga Champions dan Liga Europa. Kelebihan Vidio adalah pelanggan bisa menonton acara hiburan dan olahraga lainnya (seperti pertandingan di Olimpiade Tokyo 2020 kemarin misalnya). 

Sebenarnya jika hanya ingin menyaksikan laga Manchester United, saya cukup berlangganan MUTV karena semua pertandingan Manchester United di semua kompetisi pasti disiarkan lewat kanal MUTV. Namun kekurangannya adalah di MUTV, saya tidak bisa menyaksikan pertandingan klub-klub lainnya yang tentunya tidak kalah menarik.   

Aplikasi beIn Sport menawarkan promo Season Pass, di mana pencinta Manchester United bisa mengakses MUTV, penggemar Liverpool menonton Liverpool TV, serta penonton Ligue 1, Serie A, dan Piala FA dapat menyaksikan klub-klub kesayangan mereka berlaga. 

Pada masa pandemi yang (tampaknya) masih berkepanjangan ini, mengisi waktu luang di rumah dengan menonton laga sepakbola dan menonton acara hiburan menjadi aktivitas rutin. 

Mola TV: Premier League, Bundesliga, Carabao Cup

Mola TV — anak usaha Grup Djarum/BCA — pemegang hak siar Liga Premier 2019-2022 berupaya memperluas jangkauan pelanggan —tak cuma dengan perangkat yang terhubung dengan TV pintar, tetapi juga dengan berbagai jenis gawai (device), seperti laptop/komputer personal, ponsel cerdas, dan tablet. 

Selain Liga utama Inggris (Premier League), Mola TV juga menyiarkan liga utama Jerman (Bundesliga), liga utama Belanda (Eredivisie), NationsLeague, Copa Libertadores,  Copa Sudamericana, Gold Cup, Carabao Cup, KNVB Cup, serta balap mobil WRC. Mola TV juga menyajikan sejumlah film dan dokumenter untuk bisa dinikmati pelanggan. 

Mola TV pada Juni-Juli lalu sukses mempromosikan pertandingan Euro2020 dengan biaya hanya Rp 25.000/satu pengguna. Mola  memperkenalkan biaya langganan satu tahun nonton Liga Premier dan liga-liga sepakbola lainnya dengan potongan 40 persen (sampai 13 Agustus 2021) seharga Rp 432.000  atau Rp 36.000 per bulan untuk satu pengguna (paket single stream, harga early bird) dengan resolusi maksimal 1080p. 

Adapun paket double stream (untuk dua pengguna bersamaan) Rp 648.000 per tahun  atai Rp 54.000 per tahun atau Rp 27.000 untuk setiap pengguna (harga early bird) dengan resolusi maksimal 4K. Adapun paket family stream untuk empat pengguna bersamaan, harga early bird Rp 1.152.000 per tahun atau Rp 96.000 per bulan, atau Rp 24.000 untuk satu pergguna. 

Setelah 13 Agustus 2021, harga-harga early bird dengan potongan 40 persen ini tidak berlaku lagi, dan harga langganan kembali normal. 

Vidio: Champions League, Europa League, Ligue 1, La Liga, Serie A  

Vidio milik Grup Emtek yang menjalin kerja sama dengan beIn Sport  menyiarkan pertandingan sepakbola Liga Champions, Liga Europa, Liga Perancis (Ligue 1), Liga utama Spanyol (La Liga), Liga utama Italia (Serie A). Biaya langganan Premier Rp 27.000 per bulan. 

Seperti halnya Mola TV, Vidio juga menghadirkan film-film unggulan yang dapat dinikmati pelanggan, selain mengakses sejumlah stasiun TV dan stasiun radio Indonesia.

Sumber: Vidio.com

beIn Sport: MUTV, LFCTV, Serie A, Ligue 1, FA Cup

Adapun beIn Sport menawarkan pelanggan untuk mengambil promo “Season Pass” dengan tayangan eksklusif dari MUTV, Liverpool FC TV, Serie A, Ligue 1, dan FA Cup dengan biaya berlangganan Rp 369.000 per tahun (berlaku sampai 20 September 2021). 

Lewat MUTV dan Liverpool FC TV, pencinta MU dan Liverpool dapat menonton semua pertandingan MU dan Liverpool di semua kompetisi, termasuk pertandingan-pertandingan klasik, serta wawancara eksklusif dengan bintang-bintang MU dan Liverpool. Di sini kelebihan beIn Sport.

Demikianlah, hidup di era digital seperti saat ini ketika jumlah pengguna internet di Indonesia kian meningkat dengan penetrasi lebih dari 70 persen, para pebisnis melihat peluang, mengajak pencinta sepakbola menonton berbagai pertandingan tanpa perlu duduk manis di depan TV, tetapi bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja (bisa diputar ulang) dengan berbagai gawai (gadget) dan perangkat (device) yang dimiliki, sepanjang dapat mengakses internet. 

Sumber: Facebook beIn Sport

ROBERT ADHI KUSUMAPUTRA, penikmat laga sepakbola; pendukung Manchester United.

CATATAN: Tulisan ini bukan iklan, tetapi sekadar berbagi informasi, terutama bagi pembaca blog RobertAdhiKsp.net