Manchester United akan menjamu Liverpool – rival klasik sejak bertahun-tahun silam – dalam big match pada pekan ke-9 di Liga Premier. The Red Devils berupaya memperkecil jarak dengan  Liverpool – yang saat ini unggul 4 poin. Dalam pertandingan yang digelar di Old Trafford, Manchester United kemungkinan kehilangan dua sampai tiga pemain utama akibat cedera.

ROBERT ADHI KUSUMAPUTRA

Jika Manchester United menang atas Liverpool, The Red Devils hanya akan tertinggal satu poin di belakang tim asuhan Juergen Klopp itu. Sebaliknya bila MU kalah, jarak di belakang Liverpool menjadi tujuh poin dan jarak di belakang Chelsea menjadi 8 poin. Mampukah Manchester United meraih tiga poin penting di Old Trafford? 

Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengakui ada kemungkinan Marcus Rashford dan Bruno Fernandes tidak bisa memperkuat tim dalam laga big match vs Liverpool hari Minggu (24/10/2021) malam WIB menyusul cedera yang dialami mereka saat pertandingan vs Atalanta di Liga Champions yang berakhir dengan kemenangan MU 3-2 pada pertengahan pekan ini. “Saya belum yakin apakah keduanya bugar kembali dan dapat tampil dalam pertandingan vs Liverpool,” katanya kepada pewarta Inggris, Jumat (23/10/2021) waktu setempat.

Setelah Rashford mencetak gol pertama MU, dia mengalami cedera pada kakinya. Sementara Bruno Fernandes tertatih-tatih setelah menyumbangkan dua asis dalam laga vs Atalanta. “Saya ragu apakah Bruno bisa diturunkan. Dia melakukan semua yang bisa dia lakukan untuk menjadi bugar,” ungkapnya.

Meski didera cedera, Marcus Rashford optimistis akan bugar dan dapat memperkuat MU saat berlaga vs Liverpool. Rashford – seperti The Daily Mail, mendapat perawatan staf medis klub saat berlatih di Carrington, Kamis pagi waktu setempat. Pemain MU berusia 23 tahun itu baru saja pulih dari operasi bahu. Baru tampil dua kali, Rashford langsung mencetak dua gol, masing-masing satu gol saat MU bertandang ke Leicester dan menjamu Atalanta.

The Manchester Evening News terbitan hari Minggu melaporkan, Marcus Rashford dan Bruno Fernandes termasuk dalam daftar skuad Manchester United yang akan berlaga vs Liverpool. Belum jelas apakah dua nama ini akan diturunkan Solskjaer untuk menghadapi Liverpool.

Satu jam menjelang pertandingan dimulai, Manchester United merilis daftar pemain. Marcus Rashford dan Bruno Fernandes masuk dalam daftar skuad yang akan menghadapi Liverpool.

Sumber: YouTube Manchester United

Adapun Anthony Martial masih melatih kebugarannya pasca tugas internasionalnya bersama tim Perancis di Nations League belum lama ini. Martial sempat mencetak gol pertamanya ke gawang Everton dan itu gol pertamanya pada musim ini. “Semoga Anthony sembuh dan makin bugar,” katanya.

Sementara bek tengah Raphael Varane yang membantu Les Bleus meraih juara Nations League, masih harus absen karena cedera pada pangkal pahanya.

Sumber: YiuTube Manchester United

Solskjaer juga tak bisa memastikan apakah Fred bugar dan dapat diturunkan. “Kami mungkin memiliki skuad yang fit tetapi mungkin kehilangan dua atau tiga pemain. Kita lihat saja nanti,” katanya. Fred bergabung dalam sesi latihan dan ada kemungkinan diturunkan, tetapi Solskjaer masih melihat kondisi terakhirnya menjelang pertandingan.

Menurut Solskjaer, Fred adalah pemain reguler Brasil dan ini menunjukkan kualitasnya yang bagus. “Dia memiliki kepribadian dan sikap yang luar biasa terhadap sepakbola. Dia tajam dan gesit. Dia tidak pernah takut menghadapi pemain lawan. Selama tiga tahun saya di sini, saya melihat perkembangan Fred bagus,” katanya.

Solskjaer mengakui saat ini Liverpool dalam performa yang bagus dan tim itu salah satu tim yang berusaha dikejar dan diperjuangkan Manchester United. “Musim lalu, kami finish di atas Liverpool karena banyak pemain mereka yang cedera. Musim ini performa mereka kembali terbaik,” aku Solskjaer.

Sebagai tim, kami harus kompak, agresif; memiliki pengetahuan, pola pikir yang kuat, energi dan fisik yang prima. Itu semua dibutuhkan untuk mengalahkan tim terbaik di Eropa dan dunia, dan salah satunya adalah Liverpool.

OLE GUNNAR SOLSKJAER, MANAJER MANCHESTER UNITED

“Sebagai tim, kami harus kompak, agresif. Pengetahuan, pola pikir yang kuat, energi dan fisik yang prima. Itu dibutuhkan untuk mengalahkan tim terbaik di Eropa dan dunia, dan Liverpool salah satunya saat ini,” katanya.

Solskjaer menegaskan akan selalu mendukung Cristiano Ronaldo dalam kompetisi apapun. “Dia unik. Dia terus mencetak gol dan rekor mencetak golnya luar biasa. Kami juga melihat Mo Salah sedang on fire. Kami tahu kami harus dalam kondisi terbaik untuk bertahan melawannya,” kata Solskjaer yang mengaku pengagum berat Mo Salah, Sadio Mande, Roberto Firmino, dan kini Diogo Jota. “Mereka pemain yang menjadi fokus kami selama 95 menit agar bisa menjaga clean sheet,” katanya.

Sumber: BBC Sport

Kepada Sky Sports, Cristiano Ronaldo optimistis Manchester United dapat menjadi tim yang lebih baik. “Adaptasi membutuhkan waktu. Tetapi saya pikir tahap demi tahap kami harus berpikir bahwa everything is possible. Saya tidak bicara tentang masalah individual saya. Saya meletakkan kolektivitas di tempat pertama. Setiap orang harus memahami peran masing-masing. Saya mengerti peran saya dalam tim ini, klub ini. Peran saya adalah mencetak gol, membantu tim dengan pengalaman saya dan pengetahuan know-how memahami pertandingan. Jika setiap orang berpikir seperti ini, berkorban demi tim, saya pikir kami akan menjadi tim yang lebih baik. MU memiliki pendukung fantastis di belakang kami, stadion yang fantastis, tim fantastis,” papar Cristiano.

Setiap orang harus memahami peran masing-masing. Peran saya adalah mencetak gol, membantu tim dengan pengalaman sata dan pengetahuan know-how memahami pertandingan. Jika setiap orang berpikir seperti ini, berkorban demi tim, saya pikir kami akan menjadi tim yang lebih baik. Apalagi Manchester United memiliki pendukung yang fantastis, stadion yang fantastis, tim yang fantastis.

CRISTIANO RONALDO, PENYERANG MANCHESTER UNITED
Head-to-head Manchester United vs Liverpool. Sumber: Premier League

Tidak Pernah Menyerah

Ditanya tentang hasil akhir comeback yang sering dilakukan Manchester United baik sebagai pemain maupun sebagai manajer, Solskjaer mengakui, itu sesuatu yang telah dilakukan MU berkali-kali di klub itu.

Kami tidak pernah menyerah. Itu ada pada DNA Manchester United sejak bertahun-tahun yang lalu.

OLE GUNNAR SOLSKJAER, MANAJER MANCHESTER UNITED

“Itu ada dalam DNA kami bahwa kami tidak pernah menyerah, seperti yang terungkap dalam film dokumenter tentang Sir Alex Ferguson. Itulah yang diharapkan penggemar dan pendukung MU dari kami, untuk memberikan semua yang kami miliki, memberikan yang terbaik setiap saat. Jika kami melakukannya dengan kualitas yang dimiliki para pemain di sini, Anda bisa memenangkan pertandingan. Meski terkadang Anda bahkan bisa kalah,” ungkap pelatih asal Norwegia itu.

Sumber: YouTube Manchester United

Solskjaer melihat tim MU pada babak pertama saat menghadapi Atalanta memberikan segalanya tetapi MU membutuhkan waktu untuk mendorong kepercayaan. “Kami terus percaya pada apa yang kami lakukan. Mudah-mudahan ini akhir periode buruk bagi kami. Tim ini selalu melewati masa buruk dan bersatu. Semoga ini bisa menjadi awal yang besar. Ini yang kami harapkan. Fokus dan determinasi setelah performa buruk kami melawan Leicester akhir pekan lalu,” paparnya.

Tentang kritik yang ditujukan kepada dirinya akhir-akhir ini, Solskjaer menanggapi dengan santai. “Saya menikmati pekerjaan sebagai manajer, dan saya menikmati hidup ini, mencintai apa yang saya lakukan,” ujarnya.

Saya menikmati pekerjaan sebagai manajer, dan saya menikmati hidup ini, mencintai apa yang saya lakukan.

OLE GUNNAR SOLSKJAER, MANAJER MANCHESTER UNITED

Ketika ditanya pers Inggris tentang “enam besar”, Solskjaer balik bertanya, “Apa itu enam besar? Itu hanya sekelompok saudara yang dibuat-buat, jika Anda suka. Bagi kami, setiap pertandingan sangat penting dan sangat sulit. Kami sama sekali tidak berhak masuk ke lapangan di Liga Premier dengan berpikir kami dapat memberikan lebih sedikit dari yang kami miliki.Kami belum memenangkan liga dalam tiga-empat tahun terakhir ini. Mungkin Anda bisa memahami Liverpool dan ManCity yang terkadang begitu dominan beberapa tahun terakhir untuk masuk ke lapangan dan berpikir kualitas pemain cukup. Kami memiliki tim pemain yang harus terus kami kembangkan dan tingkatkan. Kami solid dan sulit untuk dilawan,” ungkapnya.

Tentang performa kiper David De Gea, Solskjaer mengatakan, sejak gagal mencetak gol penalti di final Liga Europa Mei 2021 lalu, yang berujung pada gagalnya Manchester United meraih trofi, David De Gea kembali di awal musim panas dan bangkit. “David melakukan penyelamatan besar untuk memenangkan pertandingan. Dia melakukannya saat MU berhadapan dengan Villareal dan Atalanta. Dia bermain sangat baik,” paparnya.

Solskjaer mengakui big match antara Manchester United dan Liverpool merupakan pertandingan besar dengan rivalitas lokal. Ini tercatat dalam sejarah kedua klub ini dan trofi yang dimenangkan.

Pertandingan pekan ke-9 Liga Premier musim 2021/2022. Sumber: Premier League

“Saya selalu mengatakan, setiap kali Anda menjadi pemain ManUnited, ketika Anda diberi hak istimewa, kehormatan, dan tanggung jawab untuk mengenakan jersey MU dan melangkah ke lapangan di Old Trafford untuk berhadapan dengan Liverpool, Anda wajib memberikan semua yang Anda miliki. Ini adalah pertandingan besar,” tandas Solskjaer.

Solskjaer mengingatkan, dalam sepakbola, tim akan menciptakan peluang dan itulah hakikat sifat permainannya. “Saya tidak setuju dengan pendapat semua orang yang mengatakan kami benar-benar buruk saat melawan Atalanta. Dan saat menghadapi Liverpool nanti, kami tidak bisa memberi mereka satu inci, satu sentimeter pun, di kotak kami,” katanya.

Solskjaer mengatakan, setiap pertandingan sama pentingnya. “Setiap tim akan melalui masa yang buruk dan pada awal musim ini, Anda tak bisa berbicara tentang perebutan gelar. Empat tahun terakhir, kami memiliki terlalu banyak poin untuk mengejar mereka. Musim lalu kami di depan Liverpool karena banyak pemainnya cedera,” katanya.

Setiap tim akan melalui masa yang buruk, dan pada awal musim ini, Anda tak bisa secara dini berbicara tentang perebutan gelar.

OLE GUNNAR SOLSKJAER, MANAJER MANCHESTER UNITED

Kabar dari Kubu Liverpool

Dari kubu Liverpool diperoleh informasi, Thiago Alcantara bakal absen bermain di Old Trafford, demikian juga Harvey Elliott. Adapun Curtis Jones siap diturunkan. “Skuad Liverpool baik-baik saja,” kata Manajer Juergen Klopp yang mengatakan hanya punya dua hari setelah pertandingan vs Atletico Madrid di Liga Champions yang berakhir dengan kemenangan 3-2.

“Kami semua fit kembali. Saya tidak bisa memberi tahu Anda sekarang, siapa yang 100 persen siap diturunkan dan siapa yang absen. “Yang jelas Curtis berlatih hari ini di sesi penuh. Thiago tidak. Jadi ini dua hal yang saya ketahui saat ini,” kata Klopp.

ROBERT ADHI KUSUMAPUTRA, pendukung sejati Manchester United. Bahan tulisan bersumber dari situs resmi Manchester United, situs Premier League, BBC Sport, Instagram Manchester United, Manchester Live, The Manchester Evening News. Sumber foto: ManUtd.com. Sumber video: YouTube Manchester United.

CATATAN: Tulisan ini diperbarui Minggu (24/10/2021) malam WIB menjelang pertandingan, dengan menampilkan daftar skuad Manchester United yang akan menghadapi Liverpool.

Klasemen pekan ke-8 Liga Premier. Sumber: Premier League